Menu

Mode Gelap
11 Rumdis Kodim 1801/Manokwari Habis Dilalap Si Jago Merah Resmi, Ali Baham Serahkan Jabatan Gubernur Papua Barat Kepada Dominggus Mandacan Alami Gangguan, PLN Manokwari Lakukan Pemadaman Darurat Polda Papua Barat Berhasil Ungkap 2 Kasus Tindak Pidana Tambang Ilegal Salah Satu Pelaku Penembakan Advokat Yan Warinussy Diciduk Polisi

OLAHRAGA · 21 Okt 2024 13:41 WIT

Dua Prajurit Kodam Kasuari Raih Juara 1 Karate Open Champions Piala Panglima TNI


 Dua Prajurit Kodam Kasuari Raih Juara 1 Karate Open Champions Piala Panglima TNI Perbesar

JAKARTA – Dua prajurit Kodam XVIII/Kasuari kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Piala Panglima TNI Karate Open Championship Tahun Anggaran 2024. Dengan kejuaraan ini, dua Prajurit Kodam Kasuari Raih Juara 1 kategori Kata Perorangan dan Kumite +60 Kg Mahasiswa dan Umum Putra, pada Minggu (20/10/2024).

Dua prajurit yang berhasil meraih juara tersebut adalah Letda Caj Stepanus Josua Kayo, dan Praka Revaldo Eka Putra Jaya, dimana keduanya berasal dari Ajendam XVIII Kasuari.

Kejuaraan bergengsi ini digelar di Jakarta dan diikuti oleh peserta dari berbagai matra TNI, Polri, dan masyarakat sipil, 

Piala Panglima TNI Karate Open Championship merupakan ajang tahunan yang diadakan untuk meningkatkan kualitas serta semangat sportivitas di kalangan prajurit TNI, sekaligus menjadi sarana pencarian bibit-bibit atlet potensial di bidang karate.

Dalam laga final yang berlangsung sengit, Para atlet kodam Kasuari menunjukkan kemampuan teknik yang luar biasa serta strategi yang matang, mengalahkan lawan.Kemenangan ini mengukuhkan mereka sebagai salah satu atlet karate terbaik di kalangan TNI.

Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han)., menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas prestasi yang diraih prajuritnya. 

“Ini adalah bukti bahwa prajurit Kodam Kasuari tidak hanya tangguh dalam tugas operasi dan latihan, tetapi juga mampu mengukir prestasi di bidang olahraga. Semoga ini menjadi motivasi bagi prajurit lainnya untuk terus berprestasi di berbagai bidang,” ucap Pangdam.

Dengan prestasi ini, Letda Caj Stepanus Josua Kayo, dan Praka Revaldo Eka Putra Jaya tidak hanya mengharumkan nama Kodam XVIII/Kasuari, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh prajurit TNI untuk terus berjuang memberikan yang terbaik, baik di medan tugas maupun di arena kompetisi.

Keberhasilan Letda Caj Stepanus Josua Kayo, dan Praka Revaldo Eka Putra Jaya di ajang ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi Kodam XVIII/Kasuari untuk terus meningkatkan kualitas pembinaan jasmani dan olahraga prajurit, sekaligus mempersiapkan diri menghadapi kejuaraan-kejuaraan selanjutnya. (rls)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

PELTI Papua Barat Dukung Munaslub dan Dudung Abdurahcman Sebagai Calon Ketum

25 Januari 2025 - 13:23 WIT

Pekan Olahraga Mahasiswa UNIPA Diikuti 482 Atlet Dari 11 Fakultas

30 November 2024 - 11:56 WIT

ESI Papua Barat Dukung Budi Gunawan Kembali Jabat Ketum PBESI

9 Oktober 2024 - 00:51 WIT

Papua Barat Optimis Ukir Prestasi Di Ajang Peparnas XVII Solo

1 Oktober 2024 - 16:57 WIT

50 Kontestan Ramaikan Body Contest dan Bodybuilding Kapolresta Cup I

11 Mei 2024 - 12:25 WIT

Tingkatkan Soliditas dan Silahturahmi, BI Bersama PWI Papua Barat Gelar Fun Futsal

16 Maret 2024 - 20:16 WIT

Trending di OLAHRAGA