MANOKWARI – Kehadiran gedung sekertariat Ikatan Keluarga Sunda Jawa Madura (IKASWARA) telah dinanti sejak lama dan di masa kepemimpinan Suyanto pada kepengurusan periode 2021-2026 akhirnya dapat diwujudkan. Hal itu ditandai dengan pelaksanaan peletakan batu pertama pembangunan di HUT ke-16 IKASWARA yang berlangsung, Minggu (16/7/2023).
Peletakan batu pertama pembangunan sekertariat IKASWARA dilakukan langsung oleh Pj. Gubernur Papua Barat, Komjen Pol (purn) Paulus Waterpauw, Bupati Manokwari Hermus Indou, Kepala Suku Besar Arfak Dominggus Mandacan, dan Ketua IKASWARA Suyanto didampingi Sekertaris IKASWARA, Jarot Rahadi.
Ketua Panitia Pelaksana, Jarot Rahadi dalam laporannya mengatakan tujuan pembangunan gedung sekertariat adalah memberikan pelayanan akan kebutuhan tempat yang representative, untuk berbagai kegiatan agar warga IKASWARA khususnya dapat mengembangkan potensi di Manokwari, serta pengembangan jati diri etnik dan turut berperan serta mendukung pemerintah daearah dalam percepatan pembangunan di Kabupaten Manokwari, dengan azas kebersamaan,kekeluargaan dan saling menghormati antar sesama.
“ Perlu kami laporkan bahwa sekertariat yang kami bangun berdiri di tanah seluas kurang lebih 1400 m2, yang mana tanah ini merupakan hasil sumbangan dari seluruh warga ikaswara,” ungkapnya.
Lanjut, Jarot menjelaskan komponen bangunan terdiri dari tiga bangunan yaitu sekertariat, pagar dan penataan halaman. Adapun bangunan sekertariat dibagi menjadi dua bagian yaitu pendopo dan kantor seluas 277,75 meter2, pagar keliling sepanjang 150 m2 dan penataan halaman seluas 350 meter2.
Sementara pembangunan gedung sekertariat direncanakan menelan anggaran sebesar Rp 2.720.000.000 ( dua milyar tujuh ratus dua puluh juta rupiah) dengan rincian pembangunan gedung sebesar Pp. 2.072.000.000, pembangunan pagar sepanjang 150 m2 sebesar Rp. 447.000.000 dan penataan halaman seluas 350 m2 sebesar Rp. 201.000.000.
“ Pembangunan yang kita laksanakan sampai saat ini mulai dari penyiapan lahan hingga berdiri pagar dibelakang kita sepanjang kurang lebih 35 m2 dengan pendanaan dari kas IKASWARA dan para donatur baik dari dalam IKASWARA maupun luar IKASWARA,” jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, dirinya mewakili seluruh warga IKASWARA mengucapkan terima kasih kepada Pj. Gubernur Papua Barat dan Bupati Manokwari yang telah berkomitmen membantu pembangunan sekertariat IKASWARA Manokwari.
Selain membantu pembangunan sekertariat IKASWARA, pada momentum HUT ke-16 tersebut Pj. Gubernur juga memberikan bantuan dana sebesar Rp. 100.000.000 dan doorprize 1 unit motor, sedangkan Bupati Manokwari memberikan bantuan dana sebesar Rp. 50.000.000 dan doorprize 1 unit sepeda motor, kemudian Kepala Suku Besar Arfak memberikan bantuan dana Rp. 10.000.000 dan 1.000 sak semen untuk pembangunan sekertariat, pembina IKASWARA Manokwari Edi Budoyo juga memberikan bantuan sebesar Rp.10.000.000.
“ Pembiayaan untuk pelaksanaan harlah dan peletakan batu pertama kurang lebih sebesar dua ratus tiga puluh satu juta rupiah,” jelasnya.
“ Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada seluruh donator baik dari dalam maupun luar IKASWARA yang telah membantu baik dalam pembangunan sekertariat maupun pelaksanaan harlah ke 16, sumbangan konsumsi dan juga doorprize serta ucapan terima kasih kepada seluruh warga IKASWARA yang telah mensukseskan kegiatan ini,”tutupnya Jarot Rahadi.(ACM)