Menu

Mode Gelap
Hasil Rekapitulasi KPU Manokwari, HERO Menang Dengan Total 54.987 Suara Seleksi Anggota DPRP Papua Barat Jalur Pengangkatan Mulai Dibuka Ayo Periksa HIV : Tingkatkan Kesehatan dan Kesadaran di Papua Barat Coblos di TPS 15 Padarni, Dominggus Mandacan Optimis Raih Kemenangan Hingga 90 Persen Kunjungi Kodam Kasuari , Ini Pesan KSAD Jendral TNI Maruli Simanjuntak

PAPUA BARAT · 6 Nov 2024 03:54 WIT

Ketum PWI Pusat Imbau Wartawan Papua Barat Jaga Profesionalitas Dalam Pilkada


 Ketum PWI Pusat Imbau Wartawan Papua Barat Jaga Profesionalitas Dalam Pilkada Perbesar

MANOKWARI – Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Zulmansyah Sekedang, menegaskan pentingnya menjaga kehormatan dan profesionalitas dalam karya jurnalistik. Dalam dialog interaktif di Radio Republik Indonesia (RRI) Manokwari, Selasa (5/11/2024), ia menyampaikan bahwa karya jurnalistik adalah wujud integritas dan kehormatan bagi seorang wartawan.

“Wartawan dihormati melalui karya jurnalistiknya. Untuk itu, saya mengimbau seluruh wartawan di Papua Barat agar menjaga profesionalitas dan integritas, terlebih dalam suasana Pilkada mendatang,” ujar Zulmansyah.

Zulmansyah juga menyampaikan apresiasinya kepada PWI Papua Barat yang secara konsisten menggelar kegiatan-kegiatan peningkatan kompetensi wartawan di wilayah tersebut. Menurutnya, upaya ini menunjukkan komitmen PWI Papua Barat untuk terus mengembangkan kapasitas dan profesionalisme wartawan agar dapat memberikan informasi yang akurat dan berkualitas kepada masyarakat.

“PWI Papua Barat sudah menunjukkan komitmen nyata dalam meningkatkan kompetensi wartawan. Ini adalah langkah positif yang perlu dipertahankan, terutama di tengah dinamika politik yang memerlukan informasi yang berimbang dan bertanggung jawab,” tambahnya.

Pernyataan ini menjadi dorongan bagi para wartawan di Papua Barat untuk tetap mengutamakan etika jurnalistik dan memberikan laporan yang objektif, khususnya dalam meliput tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Papua Barat. (rls)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

HWDI Papua Barat Gelar Perayaan Hari Disabilitas Internasional Tahun 2024

7 Desember 2024 - 14:32 WIT

Pangdam Kasuari Tutup Lomba Ton Tangkas Kodam, Yonif 763/SBA Keluar Sebagai “Juara”

5 Desember 2024 - 21:46 WIT

Seleksi Anggota DPRP Papua Barat Jalur Pengangkatan Mulai Dibuka

5 Desember 2024 - 04:35 WIT

Sambut HUT ke-8, Kodam XVIII/Kasuari Gelar Berbagai Lomba

4 Desember 2024 - 10:39 WIT

Hari Disabilitas Internasional, HWDI Papua Barat Gelar Malam Renungan Bersama

4 Desember 2024 - 09:39 WIT

98 Peserta SKB CPNS Kemenkumham Papua Barat Masuk Tahap Kesamaptaan Dan Praktik Kerja

4 Desember 2024 - 06:08 WIT

Trending di PAPUA BARAT